Gerakan2 Pacar Ketika Berbohong

"Gimana sih caranya supaya kita tahu pacar sedang berbohong?" tanya seorang teman.
Untuk mengetahui seseorang berbohong atau tidak, anda sebenarnya tidak perlu memiliki atau membutuhkan alat pendeteksi kebohongan yang harganya sangat mahal. Ada cara yang lebih mudah dan tidak mengeluarkan biaya sama sekali.
Anda hanya harus melakukan observasi dan bisa menangkap perubahan ekspresi wajah dan gerakan tubuh sekecil apapun. Telah terbukti bahwa dalam ilmu pisikologi dan ilmu kesehatan, orang yang berbohong bisa dideteksi dengan perubahan kecil pada wajah atau gerkan kecil yang dia buat.



Mendeteksi Seseorang Yang Sedang Berbohong


Biasanya, seseorang yang sedang berbohong tidak akan lepas dari gerakan tubuh ini:


  • Menutup mulut dengan tangan


Gerakan ini adalah peninggalan masa kecil. Saat seseorang sedang berbohong, otaknya akan dipaksa untuk tidak mengeluarkan kata-kata kejujuran. Karena itu, tangan seringkali dengan reflek menutup mulut. Gerakan ini tidak sepenuhnya menutup mulut dengan tangan. Bahkan saat si dia meletakkan jarinya di sekitar bibir, itu adalah gerakan yang menunjukkan ada yang sedang dia tutupi.

  • Menyentuh ujung hidung

Mungkin dia cukup tenang dan tidak menutup mulut, namun perhatikan apakah dia menggosok ujung hidungnya. Gerakan ini sering dilakukan saat seseorang berbohong. Hal ini disebabkan karena ada tekanan ketika kebohongan terjadi, tekanan darah meningkat. Ujung hidung dipenuhi pembuluh darah tipis, sehingga saat tekanan darah tiba-tiba meningkat, akan ada rasa sedikit gatal. Karena itu, orang yang sedang berbohong tanpa sadar sering menggosok ujung hidungnya.

  • Menggosok kelopak mata


Perhatikan apakah dia mengalihkan pandangan saat sedang bicara. Orang yang berbohong biasanya tidak berani menatap langsung bagian mata. Biasanya dia dengan cepat mengalihkan pandangan, memutar leher atau tiba-tiba menggosok kelopak mata. Gerakan ini biasanya sangat cepat, maka Anda harus lebih waspada.

  • Menarik pelan cuping telinga


Gerakan ini juga paling mudah digunakan untuk mendeteksi seseorang yang sedang berbohong. Gerakan ini juga sisa dari kebiasaan saat masih kecil. Saat Anda merasa tidak nyaman, Anda dengan tidak sadar akan menggosok bagian telinga atau menarik-narik pelan cuping telinga. Gerakan ini juga bisa jadi deteksi saat pacar Anda sedang berbohong.

Comments

  1. mantap banget gan info nya.
    thanks udah share ya.

    ReplyDelete
  2. mantap banget gan artikelnya
    semoga bermanfaat

    ReplyDelete
  3. This is something that is very useful for me, getting knowledge from a great blogger like you. Thank you ..

    ReplyDelete
  4. The article wrote very good-looking benefit, believe to be of great help to me later, finally thank the share

    ReplyDelete

Post a Comment

Popular posts from this blog

Puisi Cinta Mata yang Tak Melihat

Kata mutiara cinta

IRISAN HATI